Selasa, 29 Mei 2012

sejarah asia tenggara

EKSPANSI PERANCIS DI VIETNAM
HINGGA SITUASI PERANG KEMERDEKAAN

A.    Awal mula kedatangan bangsa perancis di indo-china

            Pangeran canh, putera sulung kaisar Gia-long yang mengikuti pigneau ke istana versailes meninngal dunia tahun 1801.Saudaranya  Minh-mang menggantikannya dan naik tahta pada tahun 1820. Ia membenci orang-orang barat yang sebelumnya menjalin hubungan baik dengan kaisar Gia-long. Ia menolak perjamjian perdagangan dengan peracis, yang di kirim oleh Louis XVIII kepadanya tahun 1825. Tahun 1826 ia juga menolak untuk menerima seorang konsul perancis dan memutuskan hubungan resmi dengan perancis.
            Ketika kaisar Gia-long meninngal dunia, ia memerintahkan para penerusnya untuk jangan sampai ada politik hukuman bagi tiga agama yang di tegakkan di kekaisarannya. Yaitu agama konfusius, budhisme, dan Kristen.Namun tidak berlaku lagi aturan itu ketika kaisar Minh-mang menjabat, karena Minh-mang seorang konfusius yang fanatic dan mengagumi kebudayaan china.Ia menghidupkan politik menghukum kepada orang kristen.
            Pengganti Minh-mang adalah putranya, Thieu-Tri(1841-1847). Ia menghidupkan kembali politik penghukuman bagi para missionaries bahkan dengan kekuatan yang lebih besar. Ia sendiri merupakan orang yang kurang cakap dalam memerintah. Ia tidak menyadari bahwa di dapatnya hongkong oleh inggris dan juga pembukaan lima buah pelabuhan china bagi perdagangan eropa telah memasukan era baru di timur jauh.Perancis tidak lagi menyerah pada perlakuan yang di lakukan terhadap missionaries-misionaris dan saudagar-saudagarnya oleh Thieu-Tri.
Dengan demikian bulan pebruari 1843, ketika lima orang missionaries sedang menunggu kematiannya di penjara Hue, perancis mengirimkan sebuah kapal perang kecil, Heroin di bawah komandan Leveque. Ia meminta kaisar Thieu-Tri untuk membebaskan para missionaries yang di tahan tersebut. Tindakan-tindakan ini merupakan tanda-tanda sikap baru pada pihak bangsa-bangsa eropa dan amerika serikat yang menyebabkan permintaan yang makin meningkat akan hak ex territorial. Dalam perjanjian whampoa perancis mendapatkan hak toleransi bagi orang-orang katolik di Vietnam.
            Namun kemudian, konflik yang lebih besar akhirnya muncul pada masa pemerintahan kaisar selanjutnya, yaitu kaisar Tu-Duc(1848-1883). Ia merupakan seorang penganut konfusius yang sangat taat dan berpengetahuan dalam. Ia mulai menjalankan politik hukuman bagi para missionaries bahkan dengan cara yang lebih brutal. Ia memerintahkan untuk menghancurkan pemukiman-pemukiman orang-orang Kristen dan juga membagikan tanah-tanah mereka. Para lelaki dan wanita di pisahkan dan setiap orang akan di beri tanda di pipi kiri dengan tulisan” Ta Dao dan di pipi kanan dengan nama daerah-daerah masing-masing. Ribuan meninggal karena perlakuan yang mereka terima.
            Pada waktu itu juga ia berbalik pada missionaries-missionaris eropa. Tahun 1851-1852 dua orang pendeta perancis di bunuh. M. de Montigny, konsul perancis untuk pemerintah Muangthai dan kamboja, melancarkan protes yang sangat keras kepada pihak Vietnam, dan itu di buktikan dengan melakukan pemboman terhadap benteng-benteng Vietnam di Tourane.
            Pembunuhan serta pembantaian terhadap kaum Kristen itu adalah sebuah kebodohan yang di lakukan oleh pemerintahan Tu-Duc, karena perancis di bawah kekaisaran ketiga sedang mencari alasan untuk merebut daerah Annam.Perancis mengirim beberapa skuadron angkatan laut yang kuat di perairan China.Pada tahun 1867, untuk kedua kalinya de Montigny di kirim ke Hue.Ia menyampaikan 3 buah permintaan kepada Tu-Duc, yang isinya adalah sebagai berikut:
1.      Jaminan kebebasan agama bagi orang-orang Kristen.
2.      Izin mendirikan agen perdagangan perancis di Hue
3.      Pengakuan bagi pengangktan seorang konsul perancis di sana.
Namun permintaan itu di tolak. Penolakan itu segera mendapat reaksi dari perancis,Segera setelah kantor di rebut oleh pasukan perancis, awal tahun 1858, akhirnya melalui perjanian Tientsin pasukan perancis spanyol di bawah Admiral Rigault de Geaunouliy berhasil menguasai Tourane. Tiba di sana benteng-benteng segera di padamkan kegiatannya dan sebuah pasukan pendudukan kecil di daratkan.
Sekarang perancis siap membangun kekaisaran baru di indo-china.Gerakan-gerakan berikut di lakukan dengan menguasai dan menyelidiki aliran sungai Mekong.Pada tahun 1881, serangan perancis telah di lancarkan di tongking.Kapten henry rivere merebut Hanoi pada bulan april 1882, tapi gerakan pemberontakan kemudian di lakukan oleh Tu-Duc, yang kemudian mulai melancarkan serangan untuk menguasai kembali Hanoi. Dalam pemberontakan itu kapten Henry Rievere tewas, dan itu menimbulkan sikap ofensif dari perancis. Di bawah jenderal Jullas Ferry, perancis menakkhlukan Tongking, dan juga istana Ava.Sebuah pasukan expedisi di kirim ke Hanoi di bawah pimpinan jenderal Bouet.Dan Admiral Courbet di tempatkan dalam tugas pasukan angkatan laut.
Setelah hampir sebagian wilayah Vietnam dapat di kuasai akhirnya menteri luar negeri Vietnam secara pribadi datang dengan bendera perdamaian untuk berunding.Di ketahui bahwa Tu-duc telah meninggal dunia, dan kematiannya itu di ikuti oleh krisis dinasti. Pada bulan oktober 1887, Genjatan senjata di adakan dan di sepakati bahwa semua benteng dan kapal perang di wilayah Hue akan di serahkan kepada perancis.
Beberapa hari kemudian di tanda tangani sebuah perjanjian oleh Hiep Hoa dan Marmand atas nama perancis. Dengan pasal-pasalnya Vietnam mengakui protektorat perancis dan menyerahkan kekuasaan atas hubungan luar negerinya pada perancis. Residen-residen perancis akan di tempatkan di setiap kota, dan mempunyai yurisdikasi terhadap penguasa-penguasa Vietnam. Perancis akan menduduki benteng-benteng di sungai Hue, dan semua benteng yang perlu untuk menjaga keamanan di tongking. Perjanjian itu juga menjadikan kamboja, chonchin-china, annam dan tongking, sebagai Union Indochinoise.
B.     Perang Kemerdekaan Di Vietnam
Gerakan kemerdekaan vietnam yang merupakan manifestasi dari sikap anti dominasi asing, sebenarnya sudah ada pada zaman kuno. Kemudian sikap tersebut diperuncing dengan politik kolonial Perancis yang kaku dan tak kenal keadilan, ia menjalankan politik asimilasi, tanpa memberi kesempatan kepada vietnam menuju arah self goverment. Perlawanan timbul dimana-mana, namun perlawanan rakyat tidak ada kekompakan.Di vietnam , dalam perjuangan melawan perancis secara garis besar terdapat dua kelompok yang sulit untuk di satukan yaitu kaum komunis dan kaum nasionalis. Dalam perkembangan selanjutnya ternyata kaum komunis berhasil memegang kendali dalam memimpin rakyat untuk melawan penjajah.
            Sebelum mengetahui pergerakan komunis dalam memimpin dan mengendalikan perjuangan kemerdekaan di negara-negara indocina, perlu kiranya dikemukakan sedikit tentang komunisme.Dalam taktik dan praktek perjuangan mencapai tujuan akhir, kaum komunis banyak berpegang pada ajaran marxisme-leninisme, kemudian diterangkan untuk meraih tujuan komunis harus ditempuh dengan mengadakan revolusi yang disertai kekuatan fisik. Sesuai doktrin lenin perang merupakan salah satu cara penyelesaian politik. Ho chi minh adalah peminmpin gerakan komunis di vietnam, pada tahun 1922 ho chi minh untuk pertama kalinya mengunjungi moskow, sebagai delegasi dalam kongres ke empat komunis internasional (komintern), dalam kongres itu menetapkan didirikannya suatu cabang didaerah bagian asia selatan. Gerakan komunisn vietnam yang memimpin kemerdekaan vietnam tidak lepas dari komintern karena dalam komintern ini segala kegiatan dan jaring-jaring gerakan komunis diseluruh dunia diatur, komintern sendiri didirikan oleh lenin pada tahun1919 merupakan kubu yang sangat berfungsi dan banyak memberikan bantuan kepada gerakan komunis di tiap negara yang sedang bergolak menuntut kemerdekaan, hal ini sesuai dengan kbijakan lenin  dengan strategi perang revolusionernya . geris kebijakan lenin mewajibkan semua kekuatan komunis untuk membantu gerakan-gerakan kemerdekaan.dalam jaringan-jaringan komintern selalu bermuka dua selain memperlihatkan wajah bersahabat dengan pemerintahan yang bersangkutan akan tatapi secara diam-diam ia juga membiayai gerakan bawah tanah dengan target mengkomuniskan pemerintahan yang belum komunis.
            Pada tanggal 3 februari 1930 setelah komunis disatukan oleh ho chi minh, berdirilah partai komunis vietnam yang dikenal dengan sebutan partai komunis indocina. Tujuan revolusi yang hendak dicapai telah dirumuskan terdiri dari 10 point, dan 3 point yang pokok adalah:
1.      Melawan imperialisme perancis, feodalisme dan kaum reaksioner klas kapitalis vietnam
2.      Membentuk negara vietnam yang merdeka secara penuh
3.      Mendirikan suatu pemerintahan yang terdiri dari kaum buruh, petani, dan militer.
            Pada saat PD II sudah berkobar, Jepang merupakan negara yang sangat kuat di asia. sementara itu kekuatan inggris dan Perancis menjadi lemah karena tenaganya baru dikerahkan ke eropa. Kesempatan ini di pergunakan jepang untuk menduduki daerah-daerah jajahan inggris dan perancis tidak terkecuali daerah indocina.Slah satu faktor yang mendorong jepang dengan mudah menduduki indocina yaitu kekalahan perancis dengan jerman pada tahun 1940. Karena kemenangan jerman ini maka indocina  dibawah pengawasan pemerintahan yang tunduk pada jerman, yang konsekunsinya akan menurt pula dengan jepang sebagai sahabat jermandalam pact anti comintern, pada tanggal 22 semptember 1940vichy mengijinkan jepang menduduki tongkin, kemudian pada tanggal 29 juli 1941 tercapai persetujuan antara jepang dan perancis . jepang diberi hak jalan dan hak menggunakan pangkalan-pangkalan perancis untuk kepantingan militer jepang, selain itu perancis juga mengakui kepentingan ekonomidan politik jepang di asia timur.
            Komunis sadar bahwa gerakannya belum mampu untuk bekerja sendirian melawan kekuatan jepang dan perancis, mereka masih membutuhkan pihak lain untuk membantu mendobrak kekuatan asing tersebut. Maka metode united national font sebagai bagian dari taktik komunis diterapkan, dengan slogan anti kapitalis, sama-sama senasib dan seperjuangan melawan penjajah biasanya akan menumbuhkan kekuatan dan semangat juang yang besar , sehingga optimis bahwa kekuatan penjajah dapat diusir. Kalau kekuatan asing berhasil di usir, kaum komunis akan menendang kelompok non komunis yang tadinya sama-sama berjuang. Demikian taktik komunis yang sangat licik dan tidak menghargai jasa orang lain. Konsep politik ini akan terus berlanjut yang kemudian akan melahirkan konsep “demokrasi rakyat” dengan konsep ini diharapkan partai komunis yang berorientasi ke moskow akan terbentuk susuna partai yang heterogen.
            Pergantian kekuasaan perancis kepada jepang di indocina pada bulan mei 1941, kaum komunis baru mengadakan kongres di chiangsi-propinsi kwangsi. Dalam kongres ini kaum komunis mengundangwakil-wakil dari pemuda dan golongan nasionalis. Pada 19 mei 1941 terbentuklah suatu wadah perjuanganbersama sebagai liga kemerdekaan vietnam yang di beri nama viet minh, tujuannya yaitu ingin melenyapkan perancis dan kekuasaan jepang di vietnam.
            Secara formal viet minh merupakanliga kemerdekaan yang terdiri dari berbagai golongan, namun secara material di dominasi oleh kaum komunnis. Justru viet minh itulah disamping sebagai alat untuk mencapai kemerdekaan, tetapi juga merupakan wadah untk mengembangkan pengaruh komunisme. Memang dalam perjuangannya vet minh lebih mengedepankan nasionalisme dari pada komunisme. Oleh karena itu pemimpin viet minh ho chi minh lebih di kenal oleh rakyat sebagai bapak nasionalis bukan sebagai tokoh komunis. Dengan demikian rakyat minimal akan memberi bantuan dan kekuatan masyarakat inilah merupakan faktor yang sangat penting bagi gerakan komunis  dalam mengadakan revolusi.
            Bulan agustus 1945, jepang menderita kekalahan atas tentara sekutu. Kedudukannya sebagai penguasa vietnam menjadi berantakan. Sebaliknya posisi viet minh semakin kuat, dengan mempropagandakan gerakan nasionalis pengaruh viet minh terhadap rakyat semakin kuat. Pada tanggal 25 agustus 1945bao dai yang merupakan raja ciptaan jepang menyerahkan kekuasaannya kepada ho chi minh, maka dalam masa vacuum of power ini digunakan sebaik-baiknya oleh viet minh. Pada tanggal 2 september 1945 ho chi minh mengumumkan kemerdekaan vietnam dengan sebutan republik demikrasi vietnamberpusat di hanoi.
            Setelah PD II berakhir perancis atas dukungan inggris berhasil menduduki indocina kembali.Pada tahun 1946 perang kemerdekaan untuk berikutnya tidak dapat dihindarkan.mulai tahun 1947 perancis berhasil memukul tentara viet minh di beberapa wilayah. Disamping menggunakan kekuatan senjata perancis juga menjalankan politik memecah belah. Pada bulan maret 1949 bao dei dia ngkat sebagai penguasa vietnam dibawah pengawasan perancis. Tetapi pada tahun 1949 kekuatan viet minh sudah mulai meningkat, apalagi setelah bantuan mao tse tung berhasil mendirikan republlik rakyat cina (RRC) didaratan tiongkok, posisi viet minh semakin kuat karena itu mau tse tung mengakui dan memberikan bantuan terhadap perjuangan komunis di vietnam. Pada tahhun 1951 partai komunis vietnam yang sudah dibekukkan sejak tahun 1945, dibentuk kembali dengan nama partai buruh atau dong lao dong. Pada tahun 1954 dong lao dong dan viet minh semakin membahayakan posisi perancis.
            Dien bien phu direbut perancis mulai 20 november 1953, setelah perancis dibawah komando jendral navarre mendatangkan bala bantuan dari jerman barat, afrika utara dan korea.navarre kemudian membentuk pasukan yang di persatukan oleh poskemudian dikelompokkankedalam unit-unit pasukan mobil.kekuatan yang cukup besar ini diharapkan bisa menghancur leburkan kekuatan kaum gerilya
            Namun pasukan viet minh mengadakan perlawanan dengan taktik yang diatur sedemikian rupa sehingga perancis kebingungan. Pasukan komunis menggunakan taktik yang diajarkan oleh mao tse tung “musuh maju kita mundur, musuh diam kita ganggu, musuh lemah kita serang, musuh mundur kita kejar”, gerakan perlawanan kaum komunis itu semakin kuat karena mendapat bantuan dari RRC dan Rusia. Di bawah vo nguyen giap , gerakan komunis selalu mengadakan perang dengan taktik gerilyayang lebih kuat dan meluas. Navarre percaya bahwa tidak mungkin kalau tentara viet minh dibawah vo nguyen giap berani berani menyerang benteng dien bien phu, ia membanggakan kekuatan pasukannya yang begitu besar apalagi ia mendapat bantuan dari amerika serikat.
            Kelamahan dan keteledoran pihak perancis itu, dinilai oleh jendral vo nguyen merupakan saat yang tepat untu melakukan tingkat akhir perang gerilya. Posissi perancis semakin terdesak, viet minh telah menduduki dua pertida daerah vietnam disebelah utara. Keadaan semacam ini mendorong blok barat untuk melakukan perundingan, dalam persoalan ini viet minh mendapat desakan dari RRC dan rusia agar menerima untuk diadakan perundingan tersebut.pada bulan februari empat besar amerika srikat, perancis, inggris, dan rusia mengadakan pertemuan berlin yang menyetujui akan diadakannya konpferensi membahan masalah perang korea dan indocina dan sebagai realisasinya akan diselenggarakan konferensi jenewa yang akan dimulai tanggal 26 april 1954.
            pada tanggal 13 maret vo nguyen giap mengadakan serangan terbuka terhadap benteng pertahanan dien bien phu , pada tanggal 25 april dalam situasi kegoncangan di vietnam dibukalah konferensi jenewa yang dihadiri oleh perancis,viet minh, kamboja, laos, RRC, inggris, amerika serikat, rusia korea utara dan selatan, yang lebih dikhususkan membahas perang vietnam meskipun sudah dibahas secara keseluruhan.
            Pada tanggal 7 mei 1945 pertempuran berakhir dengan kemenangan dipihak viet minh, kemenangan pasukan viet minh di benteng dien bien phu telah mempercepat proses perjanjian jenewa, pada tanggal 20 juli 1954 konferensi mencapai persetujuan dengan menghasilkan kepurusan terdiri dari 6 bab,47 pasal yang dismpulkan : mengakui kemerdekaan penuh kepada kamboja, laos, dan vietnam. Disetujui pula tentang pembagian vietnam menjadi 2 (vietnam selatan dan utara). Perancis dan republik vietnamselatan harus memindahkansemua pasukannya yang ada di utara dan berlaku sebaliknya.
            Suatu hal yang harus diperhatikan yaitu dalam persoalan penanda tanganan dari isi perjanjian tersebut. Dalam hal ini amerika serikat dan vietnam selatan tidak mau menandatangani perjanjian tersebut, keduanya tidak menyetujui poin-poin yang ada dalam perjanjian jenewa tersebut. Menilai isi perjanjian jenewa ini ternya bukan suatu akhir justru ketentuan itu melahirkan dua negara vietnam (vietnam utara dan selatan). Keputusan konferensi jenewa itu bertentangan dengan ho chi minh akan membawa peta perkembangan politik di vietman begitu unik dan kompleks, pertentangan ideologi serta ikut campur tangan asing tidak bisa dibendung lagi, dan perkembangan ini tidak terbatas divietnam, tetapi ikkut mempengaruhi perkembangan politik terhadap negara-negara tetangga.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar